Destinasi Wisata Pantai Yeh Gangga Di Desa Sudimara Tabanan

Bali_KoranPatroli.com (Tabanan) Sebuah desa wisata yang maju dan mandiri tidak terlepas dari potensi alam geografis, sumber daya alam yang potensial dan juga unsur  masyarakatnya, dimana masyarakat sebagai peran utama untuk mengoptimalkan potensi apa yang ada di desanya.

Keberadaan destinasi wisata dan obyek wisata pantai Yeh Gangga desa Sudimara  yang sempat  tutup sejak 22 Maret 2020 lalu, selanjutnya Pemkab Tabanan mulai membuka kembali dari tgl 9 Juli 2020 bahkan semua destinasi wisata dan obyek wisata pantai lainnya yang tersebar di kabupaten Tabanan sudah dibuka kembali. Hal ini telah dilakukan oleh Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti ditandai dengan pemotongan pita dan  pemukulan Kentungan seperti di kawasan Daya Tarik wisata (DTW) Tanah Lot desa Beraban, Kediri,Tabanan, Senin (20/7/2020).
Dibukanya destinasi wisata dan obyek wisata pantai se-kabupaten Tabanan ini, diharapkan mampu mengeliatkan kembali perekonomian masyarakat dalam tatanan New Normal, meskipun tidak bisa dipungkiri  bahaya pandemi covid-19 masih membayangi dalam kehidupan masyarakat,"pungkasnya.

Dijelaskan oleh I Ketut Dolia (Pan.Bayu) selaku Bendesa Adat Yeh Gangga Desa Sudimara kecamatan Tabanan, bahwa pihaknya telah mempersiapkan langkah-langkah untuk menata kembali obyek wisata pantai Yeh Gangga dalam suasana new normal ini," terangnya.

Lebih lanjut dikatakan Ketut Dolia, dalam pengelolaan obyek wisata pantai yeh Gangga ini melibatkan bersama satgas gotong royong dan unsur masyarakat desa adat, ikut proaktif dalam bertugas menjaga obyek wisata pantai contohnya selalu memberi himbaun kepada pengunjung atau wisatawan yang datang, agar memakai masker, mencuci tangan pakai sabun yang sudah di siapkan di setiap sudut pantai yeh Gangga ini,"tegasnya.

Ditambahkan oleh Ketut Dolia,bahwa pihaknya tidak segan untuk memberi teguran kepada pengunjung atau wisatawan yaitu bagi yang tidak memakai masker di harap pulang kembali ke rumahnya, itu semua di upayakan demi keselamatan bersama dalam menanggulangi bahaya virus corona covid-19 yang belum berakhir, "imbuhnya.

Pantai Yeh Gangga terletak di desa Sudimara berjarak   5 km sebelah selatan dari pusat kota Tabanan, memiliki keindahan alam pantai dengan hamparan pasir  hitam yang luas dan gelombang ombak yang berirama cocok bagi hobi surfing pemula, selain itu ada pura batu bolong di tengah laut yang bisa untuk Selfi bagi pengunjung wisatawan yang datang," jelas Ketut Dolia.
Pantai Yeh Gangga disediakan pula bagi yang suka melaut yaitu wisata mejukungan menyusuri sungai Yeh Empas, sepeda air bebek-bebekan dan Surfing.Untuk yang hobi berkuda juga ada di wisata patai yeh Gangga ini, sehingga  moto "satu tujuan banyak hiburan" ini cocok untuk obyek wisata pantai yeh Gangga," ungkapnya.

Setelah dikompirmasi oleh wartawan media patroli.Com di ruangan kerjanya Ketut Dolia mengatakan bahwa Dibidang pariwisata desa adat Yeh Gangga Desa Sudimara tetap bersinergi dengan Pemerintah Desa Dinas, fokus pada penataan dan pembenahan yang selama ini masih perlu diperhatikan seperti pos maswas yang sudah rapuh dan wantilan untuk pecalang, sedangkan untuk parkir pengunjung sudah disiapkan cukup luas, tempat duduk yang teduh  dan sejuk serta disediakan pula warung - warung di pinggir pantai, yang menyediakan makanan ciri khas desa Sudimara yaitu nasi Selo, klepon, dan makanan hasil tangkapan nelayan yang masih segar seperti lopster dan ikan kerapu bakar dengan bumbu pedas special mantap dan pastinya harga terjangkau.semua upaya ini dilakukan demi untuk menambah pendapatan masyarakat desa Sudimara," imbuhnya.
Ditambahkan kembali oleh Drh.I Nyoman Ariadi selaku kepala desa Sudimara kecamatan Tabanan, bahwa pihaknya mendukung apa yang direncanakan ke depan oleh Bendesa adat dalam hal ini pembenahan dan penataan obyek wisata pantai yeh Gangga, kedepan akan mengoptimalkan kerja bersama-sama antara Desa dinas dan Desa Adat bersatu untuk membangun Desa Sudimara yang Sejahtera dan mandiri, dengan cara meningkatkan  menejemen pengelolaan obyek wisata pantai yeh Gangga ini,"tutupnya.

Wartawan : Rudi Media Patroli.

No comments

Powered by Blogger.