Akibat Putus Kontrak Pekerjaan Bangunan Pasar Buntalo Terbengkalai

Lolak Sulut_koranpatroli.com


Pelaksanaan pembangunan pasar moderen di desa Buntalo kec. Lolak kab. Bolaang Mongondow Thn Anggaran 2018 oleh Kementrian Perdagangan menuai kritik dari berbagai kalangan masyarakat sebab pembangunan pasar yang dibiayai dengan dana APBN hingga kini dipertanyakan penyelesaiannya.

Sumber yang dihimpun awak Media ini saat ditemui kepala dinas Perdagangan dan Sumber daya Mineral kab. Bolmong TONY S Gaga. SPt MP. di ruang kerjanya menjelaskan bahwa Pembangunan Pasar di desa Buntalo adalah tanggung jawab dari Pemerintah Pusat, daerah hanya sebagai pengawas, lanjut mengatakan kami sudah usulkan untuk serahkan menjadi tanggung jawab daerah, pada bulan desember thn 2019 Pemerintah pusat telah menyetujui penyelesaian pekerjaan bangunan pasar tersebut kepada Pemerintah daerah kab, Bolaang Mongondow.

Menurutnya bahwa Pelaksana pekerjaan bangunan pasar oleh pihak kontraktor PT.ININNAWA PRESISI  KONSTRUKSI dengan total Dana APBN sejumlah Rp 5.710.707.000.-tidak dapat diselesaikan sesuai batas waktu yang ditentukan. (putus kontrak) sementara pekerjaan baru capai 66,60% dengan total dana yang digunakan 58%.

Mengingat bangunan pasar  menjadi sumber peningkatan ekonomi masyarakat, maka Pemkab Bolmong akan berupaya menyelesaikan bangunan pasar didesa Buntalo melalui APBD Thn Anggaran 2021
Demikian ungkapannya   (wens)



No comments

Powered by Blogger.