INI RAHASIAH KEPALA DESA TANIMULYA SUKSES MEMAJUKAN DESA DARI SEGALA BIDANG, HINGGA BERTAHAN 3 PERIODE


Ngamprah, Bandung barat_koranpatroli.com

Sudah selama 3 periode atau 14 tahun dari 2007 kepala desa tanimulya (Lili suhaeli B.Sip ) di percaya memimpin desa, Dan hasilnya luar biasa, sekarang desa tanimulya maju dari segala bidang termasuk pembangunan infrastruktur desa juga tanimulya memiliki kantor desa yang megah.

Saat Lili suhaeli di temui di kantor desa tanimulya Rabu (17/03/2021, kepada awak media PATROLI beliau bercerita dari awal mula menjabat kepala desa tahun 2007 awalnya aga sulit tapi Lili tidak menyerah dengan menjalankan visi-misinya.

 "Alhamdulillah saya sampai saat sekarang Masih di percaya sama masyarakat desa tanimulya, dari awal perjuangan kami memang perjuangan panjang juga, karena saya berkecimpung di desa itu sudah lama, dari 1995 pertama dari staf belajar pelayanan, naik kasi pemerintahan, lalu naik ke sekdes," ungkapnya.

 Masih Lili, "pada saat itu dari tahun 1995 belum ada bantuan-bantuan kita masih bergabung dengan Kabupatén bandung induk, kades maupun perangkat tidak ada gajih kita mencari diri kita sendiri anggaran pun belum turun, ya itulah pa lurah tempo dulu ga bisa membangun karena kan dananya tidak ada," kata Lili.

 "Alhamdulillah saya 2007 coba mencalonkan banyak juga rekan-rekan saya juga sahabat saya yang ikut andil dalam pencalonan, Alhamdulillah saya di percaya oleh warga menjadi kandidat no 1. awal-awalnya saya berat sekali untuk menjalankan tugas kepala desa," tuturnya

 Lanjut Lili, "pertama awal-awal warganya aga sulit karena 60% warga perumahan 40% warga pemukiman adat, sulit warga perumahan untuk bersatu, untuk di ikut sertakan dalam hal pembangunan desa, tapi kami ga patah semangat, banyak silaturahmi ke tiap RW saya sampaikan visi-misinya karena mereka beranggapan bahwa tanimulya itu adalah kelurahan bukan desa," paparnya.

 Lanjut ia menjelaskan, "pertama-tama kita bersosialisasi, terus ada usaha pendekatan, ke tiap-tiap RW dalam setahun Alhamdulillah warga masyarakat perumahan merespon dengan visi-misi saya amanat saja, aman, maju dan taat itu saja 3 paktor, jadi aman kami memprioritaskan keamanan dulu warga masyarakat tanimulya,

 Menurut nya, "Supaya tenang tentrem, Tinggal di tanimulya kerasan, betah, setelah aman kita pasti maju ke pembangunan di segala bidang, bidang pendidikan, bidang ekonominya, setelah maju kita terapkan ke masyarakat harus taat, terutama kami memberikan pemahaman kepada masyarakat supaya taat kepada para pengurus dulu, seandainya para Rt Rw punya program karena desa itu kan harus gotong royong, terutama kami memprioritaskan taatnya kepada Allah swt," paparnya.

"Alhamdulillah dengan kedekatan-kedekatan emosional tersebut, saya sampai 3 periode menjadi kepala desa tanimulya, malah periode ke dua itu sampai ga ada lawan, sampai di ambil adik sy untuk jadi pendamping, periode ke 3 alhamdulillah ada rekan-rekan lawan, tapi masyarakat masih percaya kurang lebih 11 ribuan masih mendukung kami," imbuhnya.


Doc: Asep Cahyana.

No comments

Powered by Blogger.